Berencana berlibur ke Bali? Jangan lewatkan untuk melintasi jalan tol di atas laut. Ya, Anda akan merasakan sensasi alam sejuk laut bali sambil berkendara. Tol Tajung Benoa ini sudah bisa digunakan Juni 2013.
Beberap konstruksi seperti titik interchange Ngurah Rai sudah mulai tampak dikerjakan. Interchange Ngurah Rai menjadi titik temu arus kendaraan dari Benoa ke Bandara Ngurah Rai atau ke Nusa Dua, dengan kendaraan dari Nusa Dua ke Bandara maupun ke Benoa atau sebaliknya.
Proyek yang dibangun sebagai persiapan Bali sebagai tuan rumah KTT APEC 2013 ini sedikit terhambat. Pasang surut air laut dan curah hujan yang tinggi di Pulau Bali mengganggu pengerjaan konstruksi.
Drajad H Suseno Drajad, Public Relations Officer PT Jasa Marga Bali Tol menegaskan kondisi itu tidak mempengaruhi target proses konstruksi proyek tol. Sebetulnya kalau melihat kendala teknis itu sampai belum ada. Tapi hujan ini curahnya tinggi sekali , kalau begini proses pengecoran itu terhenti, hujan pagi hari saja sampai 2 kali. Tapi kita masih on schedule, ucapnya.