Daftar Isi Cerobong

Irfan dan Kim Bakal Didepak Timnas?

Headline
Foto:Istimewa

Pemain yang baru saja dinaturalisasi, Kim Jeffrey Kurniawan, akhirnya mengikuti jejak Irfan Bachdim untuk bergabung dengan klub Persema Malang.

Dengan begitu, Kim dan Bachdim dipastikan tidak akan berlaga dalam kompetisi Liga Super Indonesia, karena Persema Malang tergabung dalam Liga Primer Indonesia. Saat ini, Kim tengah berjuang untuk dapat tampil memperkuat timnas Indonesia.
Hal ini disampaikan ketua umum Persema, Peni Suparto saat menghadiri acara pelantikan Direktur Utama PDAM Kota Malang, di Graha PDAM Kota Malang.
”Kalau Irfan, saat itu sudah selesai diurus kelengkapan naturalisasinya. Jadi, saya tegaskan, Kim itu sejak awal memang dikontrak Persema. Dan sudah barang pasti bergabung dengan Persema,” ungkapnya seperti dinukil beritajatim.com.
“Persema berencana akan mengikat kontrak dengan dua pemain itu (Kim dan Irfan), selama 2 tahun. Namun, tetap dengan sistem kontrak baru. Yakni setiap tahun tetap diperbaharui,” lanjutnya.
Ketua umum yang akrab disapa Inep itu juga mengakui jika Irfan dan Kim kini diburu banyak klub, namun dirinya menegaskan bahwa keduanya sudah berkomitmen bergabung bersama Persema..
Ketika disinggung terkait keikutsertanya di LPI, Inep menegaskan Persema sudah resmi masuk kedalam LPI dan mulai akan berlaga disana mulai musim depan.
”Yang ikut LPI itu Persema bukan Persema U 21. tapi Persema. Kalau sudah Persema ikut LPI, secara otomastis Irfan dan Kim berlaga di LPI,” pungkasnya.
Pernyataan ini dipastikan bakal menimbulkan polemik, pasalnya PSSI sang pemilik gelaran Liga Super sangat antipati terhadap Liga Primer Indonesia yang mereka anggap sebagai 'pengacau' persepakbolaan nasional.
PSSI telah mencanangkan hukuman pencopotan status anggota PSSI bagi siapapun yang menyeberang ke Liga Primer, termasuk pemain. Jika tetap konsisten pada keputusannya, Irfan yang saat ini adalah tulang punggung Timnas Indonesia di AFF Suzuki Cup 2010 serta Kim yang dinaturalisasi PSSI untuk memperkuat Tim Garuda tentu kehilangan kesempatannya mengenakan kostum Merah Putih.
http://bola.inilah.com/read/detail/1086712/gabung-lpi-irfan-dan-kim-bakal-didepak-timnas